Selamat Datang di Blog GURU NGAWI RAMAH - Menginspirasi dan Berbagi - Ayo Kunjungi Portal Rumah Belajar di https://belajar.kemdikbud.go.id dan Instal aplikasi rumah belajar di Handphone - Berbagi dan Berkolaborasi Belajar Bersama di Portal Rumah Belajar - Belajar Dimana Saja, Kapan Saja, Dengan Siapa Saja
banner image

Theme 62

Rabu, 21 Oktober 2020

SOSIALISASI PORTAL RUMAH BELAJAR DI SDN MARGOMULYO 1 NGAWI




Pembelajaran melalui Rumah Belajar merupakan salah satu terobosan baru dalam memprcepat peningkatan kompetensi dan kualifikasi guru. Rumah Belajar berisi konten bahan ajar dan katalog media pembelajaran yang dapat dimanfaatkan oleh pendidik dan dan peserta didik mulai dari PAUD hingga ke jenjang Sekolah Menengah. Pengguna dapat mengakses melalui laman https://belajar.kemdikbud.go.id Pengguna dapat memanfaatkannya secara online maupun offline untuk pembelajaran. Konten materi dapat dimanfaatkan secara keseluruhan ataupun sebagian sesuai kebutuhan pengguna.



Atas dasar berbagai hal di atas, saya mensosialisasikan pemanfaatan Rumah Belajar Kemdikbud dengan melakukan Sosialisasi secara daring kepada Guru dan seluruh siswa SDN Margomulyo 1 Ngawi pada tanggal 20 Oktober 2020. 

Kegiatan diawali dengan sambutan Kepala SDN Margomulyo 1 Ngawi, Ibu. Winartiningsih, S.Pd.M.MPd, beliau menyampaikan rasa bangga dan sangat senang dengan adanya sosialisasi Portal Rumah Belajar bagi seluruh warga sekolah. Harapannya seluruh dewan guru dan siswa bisa memanfaatkan portal rumah belajar dalam pembelajaran daring, baik dimasa pandemic maupun pasca pandemic. 

Melalui pemanfaatan Portal Rumah Belajar dalam pemebelajaran abad 21 diharapkan guru dapat membangun keterampilan peserta didik guna menentukan sendiri tujuan belajar. Dengan Rumah Belajar dapat dilakukan pengelolaan materi pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran berbasis web. Kelebihan system ini adalah membuka peluang belajar kepada peserta didik dengan waktu yang lebih panjang dan leluasa. 

SDN Margomulyo 1 Kecamatan Ngawi Kabupaten Ngawi merupakan salah satu sekolah rujukan yang akan memanfaatkan portal Rumah Belajar sebagai wahana pembelajaran online dalam komunitas sekolah. Para Guru sebagai peserta sosialisasi sangat antusias dan senang, karena ini merupakan pengalaman pertama mereka mengenal portal rumah belajar.








0 comments:

Posting Komentar