Selamat Datang di Blog GURU NGAWI RAMAH - Menginspirasi dan Berbagi - Ayo Kunjungi Portal Rumah Belajar di https://belajar.kemdikbud.go.id dan Instal aplikasi rumah belajar di Handphone - Berbagi dan Berkolaborasi Belajar Bersama di Portal Rumah Belajar - Belajar Dimana Saja, Kapan Saja, Dengan Siapa Saja
banner image

Theme 62

Sabtu, 20 November 2021

WORKSHOP IMPLEMENTASI BLENDED LEARNING DALAM PTM TERBATAS


Dalam rangka memperingati HUT Ke-76 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2021, PGRI Kabupaten Ngawi menyelenggarakan Kegiatan Worskhop Daring Implementasi Blended Learning dalam Pembelajaran Tatap Muka Terbatas. Kegiatan tersebut diikuti oleh guru-guru di Kabupaten Ngawi dan bahkan ada peserta dari luar daerah, dengan jumlah total peserta 3.796 orang.



Kegiatan Worskhop Daring Implementasi Blended Learning dalam Pembelajaran Tatap Muka Terbatas dibuka secara langsung oleh Bapak Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono, S.T., M.H. Setelah sambutan dan pembukaan oleh Bupati Ngawi, dilanjutkan dengan dengan paparan dari Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Wilayah Madiun Bp. Supardi, S.H, M.Pd, dilanjutkan penyampaian materi dari Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Ngawi Bp. Zainal Arifin, M.PdI, dan untuk sesi Hari Pertama ditutup dengan paparan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ngawi Bp. Sumarsono, S.H., M.Si.



Pada pelaksanaan IN hari kedua, penyampaian materi disampaikan oleh Narasumber workshop yang pertama Dr. Rina Harimurti, S.Pd., M.T. dengan materi Implementasi Blended Learning, narasumber kedua Imran, S.Kom, M.T. dengan materi yang sama, dan narasumber ketiga Bapak Sianipar dari Epson dengan materi Pemanfaatan Teknologi Mendukung Pembelajaran Blended Learning. Narasumber pertama sampai ketiga semuanya memaparkan tentang pelaksanaan Blended Learning, dan narasumber yang keempat yakni saya sendiri memaparkan portal pembelajaran yang dapat memudahkan guru dan siswa dalam proses pembelajaran Blended Learning dengan memanfaatkan Portal Rumah Belajar.




Pada Workshop PGRI Kabupaten Ngawi Tahun 2021 ada 9 hadiah hiburan T-Shirt keren PGRI Ngawi, dan 1 hadiah utama sebuah Printer canggih dari PT. Epson Indonesia. Antusias peserta luar biasa, bahkan ada beberapa lembaga yang menggelar ajang nobar saat zoom. Semoga PGRI Kabupaten Ngawi semakin maju, unggul, dan terdepan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada segenap anggotanya dan dunia pendidikan pada umumnya. Hidup Guru……Hidup PGRI…..Solidaritas.... Yess.






1 comments: